Lompat ke isi utama

Berita

Anggota Bawaslu Kabupaten Toba Hadiri kegiatan Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Daftar Pemilih Sementara (DPS) Pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati serta Walikota dan Wakil Walikota Sumatera Utara Tahun 2024

Rapat Pleno Terbuka

Kegiatan Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Daftar Pemilih Sementara (DPS) Pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati serta Walikota dan Wakil Walikota Sumatera Utara Tahun 2024

MEDAN - Anggota Bawaslu Kabupaten Toba Kordiv Hukum Pencegahan Partisipasi Masyarakat dan Hubungan Masyarakat Daniel Sharon Pasaribu, S.Th beserta Ketua Bawaslu Provinsi Sumatera Utara M.Aswin Diapari Lubis, SH dan Anggota Bawaslu Provinsi Sumatera Utara kordiv Pencegahan dan Partisipasi Masyarakat Suhadi Sukendar Situmorang, SH, MH dan Kordiv Hukum Diklat Payung Harahap, SE, MM menghadiri kegiatan Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Daftar Pemilih Sementara (DPS) Pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Utara, Bupati dan Wakil Bupati serta Walikota dan Wakil Walikota Tahun 2024 bertempat di Hotel Grand City Hall Medan, Jum’at (16/08/24)

Kegiatan tersebut dibuka oleh Ketua KPU Provinsi Sumatera Utara, Agus Arifin didampingi Anggota KPU Provinsi Sumatera Utara, Frendianus Joni Rahmat Zebua, Robby Effendi, Raja Ahab Damanik, El Suhaimi, Kotaris Banurea, Sitori Mendrofa, Sekretaris KPU Provinsi Sumatera Utara, Sapran Daulay dan Jajaran Sekretariat KPU Provinsi Sumatera Utara.

Kegiatan tersebut dilaksanakan dengan tujuan penetapan Daftar Pemilih Sementara (DPS) tingkat Provinsi Sumatera Utara yang merupakan rekapitulasi dari Daftar Pemilih Sementara tingkat Kabupaten/Kota Se-Sumatera Utara pada Pilkada Serentak Tahun 2024.

Turut dihadiri yang mewakili Pj. Gubernur Sumatera Utara, DPRD Sumatera Utara, Pangdam Bukit Barisan, Polda Sumatera Utara, Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara, Pengadilan Tinggi Medan, Disdukcapil Sumatera Utara, Kemenkumham Sumatera Utara, dan KPU Kabupaten/Kota Se Sumatera  Utara.

Humas