Lompat ke isi utama

Berita

Ketua Bawaslu Tobasa, Juniat Sitorus Meninggal Dunia. "herdi : Beliau orang yang tegas hari ini saya sampaikan langsung...."

Bawaslu Tobasa_Balige: Bawaslu kabupaten Toba Samosir berduka. Ketua sekaligus Koordinator Divisi Sumber Daya Manusia dan Organisasi, Data dan Informasi Bawaslu Tobasa, Juniat Sitorus meninggal dunia karena sakit di RS Porsea, Toba Samosir, Sabtu (10/8/2019).

Perwakilan keluarga, Sumihar mengatakan, Juniat Sitorus sudah menderita sakit tiga bulan terakhir. Alm Juniat Sitorus yang meninggal dalam usia 48 tahun meninggalkan satu orang istri dan empat orang anak.

Hal ini dibenarkan istri almarhum, Marintan Napitupulu. Marintan mengatakan, almarhum telah menderita sakit pasca pelaksanaan Pemilu serentak bulan Mei tahun 2019. Sejak itu, Juniat telah keluar masuk rumah sakit baik RS di Tobasa maupun RS di Medan.

“Kami sempat membawa ke salah satu RS di Medan. Setelah itu suami saya sudah mendingan dan kami diperbolehkan untuk pulang ke rumah pada Kamis (8/8/2019) dan selanjutnya melakukan berobat jalan ke RS di Tobasa,“ terang Marintan Napitupulu,

Turut hadir dalam kunjungan duka di kediaman almarhum, Bupati Tobasa Darwin Siagian, Wakil Bupati Hulman Sitorus, Sekda Tobasa A. Murphy Sitorus, Asisten 1 Harapan Napitupulu, dan sejumlah anggota DPRD Kabupaten Tobasa. Tak hanya pejabat dan anggota DPRD, warga masyarakat dan sesama kolega dari Bawaslu Tapanuli Utara, Humbang Hasundutan, dan Samosir juga turut hadir ke rumah duka.

“Terkadang Tuhan menyapa kita melalui cara yang tidak biasa. Salah satunya dengan mengambil nyawa orang-orang yang sangat kita cintai. Namun, percayalah bahwa segala rencana Tuhan adalah yang terbaik. Semua ujian yang diberikan pasti ada hikmahnya. Kita berdoa agar almarhum tenang berada disisi-Nya dan diberikan tempat terindah,” kata Anggota Bawaslu Tobasa, Romson Purba, Sabtu (10/8).

“Sebagai rekan kerja di lingkungan Bawaslu, sosok Juniat Sitorus dikenal sebagai sosok yang baik, memiliki semangat dalam melakukan kerja kepengawasan dan juga murah senyum, “ lanjut Romson Purba.

Anggota Bawaslu Tobasa lainnya, Thomson Manurung menyampaikan dukacita mendalam atas nama Keluarga Besar Bawaslu Tobasa. “Kami mengucapkan turut berduka cita atas meninggalnya sahabat kami Pengawas Pemilu Kabupaten Tobasa, Juniat Sitorus," ujar Thomson.

"Kami ucapkan ribuan terima kasih kepada almarhum atas kontribusinya dalam mendukung kerja-kerja pengawasan pada Pemilu tahun ini," tambahnya.

Sementara itu, acara duka yang juga turut hadir Anggota Bawaslu Provinsi Sumut Suhadi Sukendar Situmorang, Hardi Munthe dan Hendry Sitinjak. Kehadiran Pimpinan bawaslu sumut yang juga sebagai perwakilan Bawaslu RI diharapkan mampu menjadi penghibur dan memberi penguatan bagi keluarga yg ditinggalkan beliau, agar tetap kuat dalam menjalani kehidupan mereka tanpa sosok seorang ayah. "Bapak ini adalah seseorang yang tegas, loyal terhadap pekerjaan, bertanggung jawab, serta siap selalu dalam melaksanakan tugas", tegas Hardi Munthe. senin (12/8/2019)

Rasa empati juga dibuktikan dari banyaknya Papanbunga yang berada disekeliling rumah Alm. ucapan Turut berduka cita disampaikan Bawaslu RI, Bawaslu Kab/Kota, mantan Panwascam, Kelurahan/Desa dan keluarga besar Pengawas Pemilu. tidak hanya pembuktian melalui papanbunga juga dari sosmed seperti facebook dan Instagram.

selain itu Ketua KPU Tobasa, Henri Pardosi yang juga turut hadir di rumah duka ikut menyampaikan turut berdukacita atas meninggalnya Ketua Bawaslu Tobasa sebagai rekan kerja dalam penyelenggaran Pemilu serentak tahun 2019.

(lina)

Tag
Berita