PENYERAHAN LAPORAN KOMPREHENSIF PELAKSANAAN PENGAWASAN PILKADA 2020 BAWASLU KABUPATEN TOBA KEPADA BUPATI TOBA
|
Toba, Bawaslu Kabupaten Toba – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Toba, Sumatera Utara, Mengembalikan sisa dana Hibah penyelenggara pilkada 2020 ke kas daerah di ruang kantor Bupati Toba. 8/06/2021.
Pengembalian sisa dana hibah sehubungan telah berakhrinya tahapan pemilihan kepala daerah serentak tahun 2020 di Kabupaten Toba, sesuai dengan peraturan menteri dalam negeri (Permendagri) Nomor 54 Tahun 2019 tentang Pendanaan Kegiatan Pemilihan Gubernur, Bupati dan Wakil kota Yang bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah.
Penyerahan Laporan Komprehensif Pilkada Tahun 2020 oleh Bawaslu Kabupaten Toba kepada Bupati TobaDokumen laporan pengawas Pilkada dan laporan pengembalian sisa dana Hibah diserahkan oleh ketua Bawaslu Kabupaten Toba dan diterima langsung oleh Ir.Poltak Sitorus selaku Bupati Toba di ruang kantor Bupati Toba.
Bawaslu Toba Menyampaikan pelaksanaan Pilkada 2020 memang ekstra hati-hati karena di masa pandemi dengan menyesuaikan protokol kesehatan, kegiatan tatap muka saat itu dibatasi sehingga kordinasi dan sosialisasi banyak dilakukan dengan online.
Sementara itu, Bupati Kabupaten Toba, Ir.Poltak Sitorus menyampaikan wujud terimakasih kepada Bawaslu Toba karena telah menyelenggarakan pengawasan Pilkada Serentak 2020 dengan aman, tentram dan kondusif.
“Saya berterima kasih atas dedikasi Bawaslu yang bekerja dengan baik dalam melakukan pengawasan sehingga terselenggaranya pilkada yang baik dalam pemilihan Bupati dan wakil Bupati Kabupaten Toba dengan aman, tentram dan kondusif, “imbuh Bupati Kabupaten Toba, Ir.Poltak Sitorus.
Hadir dalam acara tersebut Ketua Bawaslu Kabupaten Toba Romson Poskoro Purba, Beserta anggota Bawaslu Kabupaten Toba Japarlin Napitupulu dan Thomson Manurung.
Rombongan Bawaslu di terima langsung oleh Bupati Toba, Ir.Poltak Sitorus, Harapan Napitupulu selaku asisten I (satu), Parulian Siregar selaku asisten II (Dua), Juanda R siahaan selaku staf BPKAB.
#Humas